On The Job Training Taruna Akmil di Yonif Raider 408/Suhbrastha

    On The Job Training Taruna Akmil di Yonif Raider 408/Suhbrastha
    Yonif Raider 408/Suhbrastha Menerima Kedatangan 47 Taruna Akmil Tingkat II Sersan Taruna Untuk Mengikuti Kegiatan Latihan OJT Taruna

    SRAGEN - Yonif Raider 408/Suhbrastha menerima kedatangan 47 Taruna Akmil Tingkat II Sersan Taruna untuk mengikuti kegiatan Latihan OJT Taruna, Senin (10/4/2023). Kedatangan Taruna Akmil diterima oleh Wakil Komandan Yonif Raider 408/Suhbrastha Mayor Inf Hendri Kiswanto. Kegiatan tersebut akan berlangsung mulai tanggal 10 April sd 16 April 2023

    On The Job Training (OJT) merupakan suatu bentuk penyelenggaraan pendidikan keahlian profesional yang mengaplikasikan secara sistematis dan sinkron antara program pendidikan di kampus dengan program penguasaan keahlian yang diperoleh. Melalui kegiatan praktek secara langsung di dunia kerja nyata untuk mencapai suatu tingkatan keahlian profesional tertentu.

    Dalam sambutannya, Wakil Komandan Yonif Raider 408/SBH menyampaikan selamat datang kepada para taruna akmil yang akan melaksanakan kegiatan OJT di Batalyon Infanteri Raider 408/SBH.

    "Bahwa latihan ini sebagai bekal pengetahuan dan keterampilan serta menyiapkan calon Komandan Peleton yang handal, inovatif dan memiliki budi pekerti, terlebih dalam kegiatan ini taruna dapat langsung mengaplikasikan ilmu yang telah didapat di Akademi Militer secara langsung dihadapkan pada realisme keadaan di Batalyon, " tandasnya.

    Usai melaksankan upacara penerimaan taruna, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi sejarah satuan yang dilakasnakan di Gedung Olahraga (GOR) Ahmad Yani.

    Redaktur : JIS Agung 

    Sumber   : Pen 408/SBH

    sragen jateng taruna akmil yonif raider 408/suhbrastha
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Hari Bakti Pemasyarakatan 59, Lapas Sragen...

    Artikel Berikutnya

    3393 Siswa SH Terate Cabang Sragen Ikuti...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Tags